Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/1617
Title: Pengaruh Gaya Hidup Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Online Shop Lazadah Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara
Authors: Pramuja, Muhammad Fiqry
Keywords: Gaya Hidup;Keputusan Pembelian;Kualitas Produk
Issue Date: Oct-2019
Abstract: Keputusan pembelian merupakan sikap individu yang memiliki keinginan untuk memilih suatu produk-produk tertentu yang di inginkan konsumen. Faktor yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian, ialah gaya hidup dan kualitas produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Gaya Hidup Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Online Shop Lazada Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Populasi dalam penelitian adalah Mahasiswa Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara dengan sampel 50 orang mahasiswa yang menggunakan aplikasi Lazada. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang diuji validitas dan reliability. Teknik analisis data menggunakan regresi linear berganda, uji asumsi klasik, uji t, uji F, dan koefisien determinan. Hasil persamaan regresi berganda Y= 5.066 + 0.373 X1 + 0.312 X2 . Hasil uji t memperlihatkan gaya hidup berpengaruh terhadap keputusan pembelian pada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Kualitas produk berpengaruh terhadap keputusan pembelian pada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Hasil uji F Gaya hidup dan kualitas produk berpengaruh terhadap keputusan pembelian pada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Nilai R square menunjukkan bahwa 36.1% variabel keputusan pembelian dapat dijelaskan oleh variabel Gaya Hidup dan Kualitas Produk. Sedangkan sisanya 63.9% dijelaskan oleh variabel lainnya yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/1617
Appears in Collections:Management

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI_Muhammad Fiqry Pramuja.pdfFulltext1.17 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.