Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14529
Title: Pengaruh Model Pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) Dengan Strategi Pembelajaran Kooperatif Untuk Meningkatkan Keaktifan Siswa dalam Pembelajaran Akuntansi Kelas XI SMA Asuhan Daya T.A 2019/2020
Authors: Cindy
Keywords: Terdapat perbedaan antara siswa yang menggunakan pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dengan siswa yang memperoleh pembelajaran secara konvensional
Issue Date: 21-Oct-2020
Abstract: Judul Penelitian ini adalah Pengaruh Model Pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) Dengan Strategi Pembelajaran Kooperatif Untuk Meningkatkan Keaktifan Siswa dalam Pembelajaran Akuntansi Kelas XI SMA Asuhan Daya T.A 2019/2020.Penelitian ini bertujuan untuk menguji ada atau tidaknya perbedaan penggunaan pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) terhadap keaktifan belajar akuntansi siswa. Dalam penelitian ini rumusan masalahnya adalah “Apakah terdapat perbedaan keaktifan belajar akuntansi antara siswa yang menggunakan pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) dengan siswa yang memperoleh pembelajaran secara konvensional?” Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen, yaitu peneliti berperan langsung sebagai guru dalam proses pembelajaran. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa sebanyak dua kelas dari jumlah kelas XI SMA Asuhan Daya yang berjumlah 29 orang yang dipilih secara acak dan masing-masing dibagi menjadi kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas eksperimen adalah kelas yang menggunakan pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament i (TGT) sedangkan kelas kontrol adalah kelas yang menggunakan pembelajaran konvensional. Pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi,tes, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, pertemuan dilaksanakan selama empat kali dengan menggunakan pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT). Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan keaktifan belajar akuntansi antara siswa yang menggunakan pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) dengan siswa yang memperoleh pembelajaran secara konvensional menggunakan rumus tes-t. Berdasarkan hasil analisis data tersebut, diambil kesimpulan bahwa terdapat perbedaan keaktifan belajar akuntansi antara siswa yang menggunakan pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) dengan siswa yang memperoleh pembelajaran secara konvensional.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14529
Appears in Collections:Accounting Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI_CINDY.pdf3.73 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.