Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/11886
Title: | Penggunaan Aplikasi Edmodo dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas X Akuntansi SMK ArRahman Medan Ajaran 2016/2017 |
Authors: | Utami, Ayu Bakti |
Keywords: | Aplikasi Edmodo |
Issue Date: | 20-Mar-2017 |
Abstract: | Rumusan masalah penelitian ini sebagai berikut: “Apakah dengan penggunaan aplikasi edmodo dapat meningkatkan hasil belajar akuntansi siswa kelas X SMK Ar-Rahman MEDAN Tahun Ajaran 2016/2017?” Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada peningkatan hasil belajar siswa menyiapkan dengan penggunaan aplikasi edmodo di kelas X SMK Ar-Rahman Medan Tahun Pelajaran 2016/2017. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes ( pretes dan post tes), observasi aktivitas siswa dan observasi guru. Tes adalah alat ataupun prosedur yang dipergunakan dalam rangka pengukuran atau penilian. Tes yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes tertulis yang diberikan kepada siswa yang berisi 5 soal yang berbentuk essay tes. Observasi yang dilakukan adalah observasi aktivitas siswa yang digunakan untk mengumpulkan data siswa dalam proses belajar mengajar dan observasi guru. Berdasarkan penelitian yang dilakukan melalui tes dan observasi dapat diliht bahwa ada peningkatan hasil belajar siswa pada tes awal (pre test) persentase siswa yang tuntas 47,1% kemudian setelah dilakukan post test siklus I persentase ketuntasan naik menjadi 70,1% dan pada siklus ke II mengalami peningkatan menjadi 80%. Dengan demikian hipotesis penelitian yaitu “ Ada peningkatan hasil belajar akuntansi siswa kelas X SMK Ar-Rahman Medan dengan penggunaan aplikasi edmodo Tahun Ajaran 2016/2017 diterima |
URI: | http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/11886 |
Appears in Collections: | Accounting Education |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
30-PENGGUNAAN APLIKASI EDMODO DALAM MENINGKATKAN.pdf | 1.64 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.