Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/10287
Title: Penerapan Layanan Bimbingan Kelompok Melalui Pendekatan Rational Emotive Theraphy (RET) Untuk Mengatasi Permasalahan Diskriminasi Sosial Siswa Kelas VIII SMP An Nadwa Islamic Centre Binjai Tahun Ajaran 2019/2020
Authors: Erbati, Nabilla
Keywords: Layanan Bimbingan kelompok;Rational Emotive Theraphy (RET);Diskriminasi Sosial
Issue Date: Aug-2020
Abstract: Diskriminasi adalah sebagai suatu tindakan atau perlakuan yang mencerminkan ketidakadilan terhadap individu atau kelompok tertentu yang disebabkan oleh adanya karakteristik khusus yang dimiliki oleh individu atau kelompok tersebut. Hal ini terjadi karena manusia umumnya memiliki kecenderungan untuk membeda-bedakan atau mengelompokkan diri. Perlakuan secara tidak adil bisa terjadi dimana dan kapan saja karena adanya perbedaan karakteristik antara lain: Perbedaan suku dan ras; Perbedaan kelas sosial; Perbedaan gender; Perbedaan agama/kepercayaan; Perbedaan kondisi fisik dan lain-lain. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengatasi permasalahan Diskriminasi Sosial Siswa dengan menggunakan Layanan Bimbingan Kelompok dan Pendekatan Rational Emotive Theraphy (RET). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP An Nadwa Islamic Centre Binjai yang berjumlah 6 orang. Adapun instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi dan wawancara yang sesuai dengan penerapan layanan bimbingan kelompok melalui pendekatan Rational Emotive Theraphy (RET) untuk mengatasi permasalahan diskriminasi sosial. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan reduksi data, memaparkan data dan menarik kesimpulan. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa siswa dapat mengatasi masalah diskriminasi sosial dengan baik sehingga siswa dapat saling menghormati dan menghargai antar sesama temannya dalam lingkungan sekitar setelah dilaksanakannya layanan bimbingan kelompok melalui pendekatan Rational Emotive Theraphy (RET).
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/10287
Appears in Collections:Guidance and Counseling

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI NABILLA ERBATI.pdf3.34 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.