Research Repository

“Pengaruh Pemberian Pupuk KCl dan Debu Vulkanik Gunung Sinabung terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Bawang Merah (Allicium ascolanicum)

Show simple item record

dc.contributor.author Ahmad, Yan Syahrial
dc.date.accessioned 2020-11-10T04:26:51Z
dc.date.available 2020-11-10T04:26:51Z
dc.date.issued 2018-08-14
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/9649
dc.description.abstract Bawang merah merupakan komoditas sayuran unggulan karena memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Rendahnya produksi bawang merah di Indonesia disebabkan penggunaan lahan yang kurang ramah lingkungan. Peningkatan produktivitas bawang merah dapat dilakukan melalui intensifikasi penggunaan lahan yaitu dengan cara mengkombinasikan pupuk organik dan anorganik secara optimal dan berimbang. Debu vulkanik Sinabung merupakan bahan yang mengandung unsur hara dan mineral yang dapat memperbaiki sifat fisika dan kimi tanah. Pupuk kalium juga dibutuhkan tanaman dalam proses pertumbuhan agar mampu menghasilkan umbi yang optimal. Berdasarkan hal tersebut tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh debu vulkanik Sinabung dan pupuk KCl terhadap pertumbuhan dan produksi bawang merah. Penelitian ini telah dilaksanakan di Jalan Suriadi Gg. Andalas, Kecamatan Percut Sei Tuan, Medan. Lokasi ini berada pada ketinggian tempat ± 25 mdpl dengan topografi datar. Penilitian ini dilaksanakan pada bulan Februari sampai dengan April 2018. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial dengan 2 faktor yang diteliti : faktor pemberian debu vulkanik Gunung Sinabung (A) terdiri dari 3 taraf yaitu A0 (0 ton/ha), A1 (10 ton/ha), A2 (20 ton/ha) dan faktor pupuk KCl (B) terdiri dari 4 taraf, yaitu B0 (0 ton/ha), B1 (150/ha), B2 (300 ton/ha), B3 (450 ton/ha). Terdapat 12 kombinasi perlakuan yang diulang 3 kali menghasilkan 36 satuan percobaan. Data hasil pengamatan dianalisis dengan menggunakan analisis sidik ragam dan dilanjutkan dengan uji jarak berganda Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk KCl dan debu vulkanik Gunung Sinabung serta interaksi keduanya tidak berpengaruh nyata terhadap semua parameter pertumbuhan dan produksi tanaman bawang merah meliputi tinggi tanaman, jumlah daun per rumpun, jumlah anakan per rumpun, jumlah umbi per rumpun, bobot basah umbi per tanaman dan bobot basah umbi basah per plot. en_US
dc.subject Pupuk KCl dan Debu Vulkanik Gunung Sinabung en_US
dc.title “Pengaruh Pemberian Pupuk KCl dan Debu Vulkanik Gunung Sinabung terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Bawang Merah (Allicium ascolanicum) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account