Research Repository

Faktor – Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Beras Organik (Studi Kasus : Berastagi Supermarket, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara)

Show simple item record

dc.contributor.author Sirait, Fauzi
dc.date.accessioned 2020-11-09T08:24:27Z
dc.date.available 2020-11-09T08:24:27Z
dc.date.issued 2017-04-26
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/9362
dc.description.abstract Penelitian ini dibimbing oleh Ibu Sasmita Siregar, S.P., M.Si selaku ketua pembimbing dan Bapak Surnaherman, S.P., M.Si selaku anggota pembimbing. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui bagaimana perilaku konsumen dalam pengambilan keputusan pembelian beras organik di daerah penelitian, dan mengetahui pengaruh faktor budaya, faktor sosial, faktor pribadi, dan faktor psikologis terhadap keputusan pembelian beras organik di daerah peneliti. Metode pengambilan sampel dilakukan dengan teknik accidental sampling yaitu siapa saja yang secara tidak sengaja bertemu dengan peneliti dan sesuai dengan karakteristik , maka orang tersebut dapat digunakan sebagai responden. Sampel yang diteliti sebanyak 30 konsumen beras organik di daerah penelitian. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan metode regresi linier berganda. Hasil penelitian untuk perumusan masalah yang pertama dapat disimpulkan bahwa perilaku konsumen yang mengutamakan kesehatan dan kenikmatan sebagai faktor utama dalam pembelian memiliki jumlah responden paling tinggi yaitu 17 orang dengan tingkat presentase 56,7%. Sedangkan perilaku konsumen yang mengandalkan pengalaman dan pengetahuan tentang produk beras organik dan konsumen yang menganggap lokasi penyediaan produk beras organik di Supermarket Berastagi memudahkan untuk melakukan keputusan pembelian memiliki jumlah responden terendah yaitu 3 orang dengan tingkat presentase 10%. Hasil penelitian untuk perumusan masalah yang kedua dapat disimpulkan bahwa Dari hasil pengujian secara serempak dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan variabel bebas memiliki pengaruh nyata terhadap keputusan pembelian. Keputusan ini didukung dengan adanya nilai Multiple-R sebesar 0,807 yang mengartikan bahwa secara menyeluruh ada hubungan yang erat antara variabel-variabel bebas terhadap keputusan pembelian prosuk beras organik sebesar 80,7%.Dari hasil pengujian secara parsial diperolah bahwa secara parsial variabel faktor sosial, faktor pribadi, dan variabel psikologis berpengaruh nyata terhadap kebutusan pembelian beras organik, sedangkan variabel faktor budaya secara parsial tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian produk beras organik di Supermarket Berastagi. en_US
dc.title Faktor – Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Beras Organik (Studi Kasus : Berastagi Supermarket, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account