Research Repository

Pupuk Kandang Kambing Dan Limbah Cair Tahu Berpengaruh Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Mentimun Jepang (Cucumis Sativus L. Var. Japonese)

Show simple item record

dc.contributor.author Pratiwi, Amanda
dc.date.accessioned 2020-03-01T06:03:08Z
dc.date.available 2020-03-01T06:03:08Z
dc.date.issued 2019-03-18
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/875
dc.description.abstract Amanda Pratiwi, “Pupuk kandang kambing dan limbah cair tahu berpengaruh terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman mentimun jepang (Cucumis sativus L. var. Japonese)”. Dibimbing oleh : Bapak Ir. Dartius, M.S. sebagai ketua komisi pembimbing dan Bapak Bismar Thalib, M.Si. sebagai anggota komisi pembimbing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk kandang kambing dan limbah cair tahu terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman mentimun jepang (Cucumis sativus L. var. Japonese). Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli 2018 sampai dengan Oktober 2018 dilahan berlokasi di Jalan Dusun Sempurna Desa Pasar Miring Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara dengan ketinggian tempat ±25 mdpl. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial dengan 3 ulangan dan terdiri 2 faktor yang diteliti, yaitu faktor pupuk kandang kambing dan faktor limbah cair tahu. Faktor pupuk kandang kambing terbagi 4 taraf yaitu: K0 : 0 kg/plot (kontrol), K1 : 2,88 kg/plot (20 ton/ha), K2 : 5,76 kg/plot (40 ton/ha) dan K3 : 8,64 kg/plot (60 ton/ha). Faktor limbah cair tahu terdiri dari 4 taraf yaitu: P0 : Konsentrasi pupuk limbah cair tahu 0 % (kontrol), P1: Konsentrasi pupuk limbah cair tahu 7,5 % P2: Konsentrasi pupuk limbah cair tahu 15 % dan P3: Konsentrasi pupuk limbah cair tahu 22,5 %. Terdapat 16 kombinasi dan 3 ulangan yang menghasilkan 48 plot, jumlah tanaman/plot yaitu 6 tanaman, jumlah tanaman sampel 3 tanaman, jumlah tanaman seluruhnya 288 tanaman, jumlah tanaman sampel seluruhnya 144 tanaman, luas plot 120 cm x 120 cm. Pupuk kandang kambing berpengaruh nyata terhadap umur berbunga, jumlah ruas, jumlah buah per tanaman, berat buah per tanaman, diameter buah per tanaman, panjang buah per tanaman, jumlah buah per plot, berat buah per plot dan produksi per hektar mentimun jepang, namun tidak berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman dan luas daun. Limbah cair tahu berpengaruh nyata terhadap jumlah ruas, jumlah buah per tanaman, berat buah per tanaman, diameter buah per tanaman, panjang buah per tanaman, jumlah buah per plot, berat buah per plot dan produksi per hektar tanaman mentimun jepang, namun tidak berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, umur berbunga dan luas daun. Kombinasi pupuk kandang kambing dan limbah cair tahu tidak berinteraksi terhadap semua parameter pengamatan. Rataan produksi per hektar mentimun jepang yaitu 8,82 ton/ha en_US
dc.subject Pupuk en_US
dc.subject Limbah Cair en_US
dc.subject Produksi en_US
dc.subject Mentimun Jepang en_US
dc.title Pupuk Kandang Kambing Dan Limbah Cair Tahu Berpengaruh Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Mentimun Jepang (Cucumis Sativus L. Var. Japonese) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account