Research Repository

Pengaruh Faktor Internal dan Ekternal Perbankan Terhadap Non Perfoming Loan

Show simple item record

dc.contributor.author Pertiwi, Dian
dc.date.accessioned 2020-11-07T01:30:30Z
dc.date.available 2020-11-07T01:30:30Z
dc.date.issued 2018-10-20
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/8670
dc.description.abstract Non Performing Loan adalah menunujukkan kemampuan manajemen bank dalam mengelola kredit bermasalah yang dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal perbankan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh faktor internal dan ekternal perbankan terhadap Non Perfoming Loan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah manajemen keuangan yang berkaitan dengan faktor internal dan eksternal perbankan. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dan asosiatif. Metode pemilihan sampel menggunakan purposive sampling. Sampel yang terpilih ada 10 bank dari 28 bank devisa nasional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2008-2016 dengan jumlah observasi sebanyak 90 sampel. Data yang digunakan adalah data laporan posisi keuangan, laporan laba atau rugi, inflasi dan suku bunga BI. Variabel independen dalam penelitian ini adalah Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan to Deposits Ratio (LDR), Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), Inflasi dan BI Rate sedangkan variabel dependennya adalah Non Perfoming Loan (NPL). Teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji asumsi klasik, regresi linear berganda, uji hipotesis (uji t dan uji f) dan koefisien determinasi. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan Software SPSS (StatisticPackage for the Social Sciens) 20 for windows. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa Loan to Deposits Ratio (LDR), Inflasi dan BI Rate secara parsial berpengaruh signifikan pada tingkat kepercayaan 95% terhadap Non Perfoming Loan (NPL). Namun Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Beban Operasional Pendapatan Operasioanl (BOPO) tidak berpengaruh signifikan pada tingkat kepercayaan 95% terhadap Non Perfoming Loan (NPL). Secara simultan penelitian ini membuktikan bahwa Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan to Deposits Ratio (LDR), Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), Inflasi dan BI Rate berpengaruh signifikan pada tingkat kepercayaan 95% terhadap Non Perfoming Loan (NPL) pada Bank Umum Devisa Nasional yang terdafatr di Bursa Efek Indonesia tahun 2008-2016. Koefisien Determinasi diketahui bernilai 44,43% artinya Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan to Deposits Ratio (LDR), Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), Inflasi dan BI Rate secara bersama-sama berpengaruh terhadap Non Perfoming Loan (NPL) sedangkan sisanya 55,57% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini. en_US
dc.subject Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) en_US
dc.title Pengaruh Faktor Internal dan Ekternal Perbankan Terhadap Non Perfoming Loan en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account