Abstract:
Latarbelakang:Penyakit infeksi yang di akibatkan melalui vektor masih menjadi angka kejadian tertinggi di dunia sehinggaperlu dilakukan pengendalian nyamuk dan pencegahan dengan cara alami menggunakan tanaman sebagai repellentyang bisa didapatkan dilingkungan sekitar yaitu serai (Cymbopogon nardus).Sitronelol dan geraniol merupakan bahan aktif pada serai yang berefek sebagai repellent.Tujuan:Untuk mengetahui efektivitasekstrak daun seraisebagai repellent terhadap nyamuk culex sp.Metode:Penelitian ini adalah penelitian eksperimental dengan rancangan post test only with control group design, dengan 50 nyamuk dewasa betina untuk masing-masing kelompok. Hasil: Persentasi daya proteksi ekstrak daun serai konsentrasi 50%, 75%, 100% dan kontrol positif adalah 57,18%; 69,19%; 86,54%; 94,73. Sedangkan analisis menggunakan one way ANOVA diperoleh bahwa terdapat perbedaan bermakna antara konsentrasi 50% dengan 100%, konsentrasi 50%,75% dan 100% dengan kontrol positif (p<0,001). Kesimpulan:Ekstraksi daun serai konsentrasi 50%, 75% dan 100% kurang efektif sebagai repellent terhadap nyamuk Culex sp. dibandingkan dengan DEET.