dc.description.abstract |
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas pelaksanaan
layanan informasi dalam meningkatkan motif belajar Siswa Kelas XI SMK PAB 3
Medan Estate. Layanan Informasi yang di berikan kepada siswa kelas XI SMK
PAB 3 Medan Estate adalah salah satu dari 10 jenis layanan bimbingan dan
konseling yang berkontribusi untuk memberikan klien/siswa pemahaman akan
materi yang di berikan sehingga terbentuklah wawasan dan pengetahuan pada diri
siswa.
Motif merupakan suatu faktor yang amat penting dalam pendidikan,
sehingga sering dikatakan bahwa tindakan yang sadar, dilakukan oleh peserta
didik adalah tindakan yang bermotif. Pendidik perlu menyadari bahwa tingkah
laku belajar timbul akibat adanya motif yang mendorong atau menggerakkan anak
untuk belajar. Motif adalah dorongan yang timbul dari dalam diri seseorang.
Motif merupakan salah satu aspek psikis yang paling berpengaruh dalam tingkah
laku individu. Motif diartikan sebagai suatu keadaan yang sangat komplek dalam
organisme (individu) yang mengarahkan perilakunya kepada satu tujuan, baik
disadari atau tidak. Dengan diterapkannya kegiatan Layanan Informasi ini siswa
mampu memahami apa yang di maksud dengan memiliki motif belajar itu,
menumbuhkan semangat dalam belajar dan tidak lagi enggan mengikuti pelajaran. |
en_US |