Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) kemampuan menulis teks
eksposisi siswa kelas X SMK Swasta Budisatrya Medan yang belajar dengan
model pembelajaran kooperatif tipe Think Talk Write; (2) kemampuan menulis
teks eksposisi siswa kelas X SMK Swasta Budisatrya Medan yang belajar dengan
menggunakan model ceramah; (3) pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe
Think Talk Write terhadap kemampuan menulis teks eksposisi siswa kelas X SMK
Swasta Budisatrya Medan.
Penelitian dilaksanakan di SMK Swasta Budisatrya Jalan Letda Sujono
No.166 Kecamatan Medan Tembung Kota Medan Provinsi Sumatera Utara
dengan jumlah populasi penelitian 123 orang dan sampel penelitian ini berjumlah
57 orang siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes hasil
belajar. Analisis data dilakukan dengan uji Independent Sample Test berbantuan
aplikasi SPSS 24 for windows.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan menulis teks eksposisi
siswa kelas X SMK Budisatrya Medan yang belajar dengan model TTW berada
pada kategori cukup dengan nilai rata-rata sebesar 66,78. Kemampuan menulis
teks eksposisi siswa yang belajar dengan model ceramah berada pada kategori
cukup dengan nilai rata-rata sebesar 60,68.
Berdasarkan hasil uji independent sample test, diketahui bahwa model
TTW berpengaruh signifikan terhadap kemampuan menulis teks eksposisi siswa
dengan nilai sig. 0,013 < 0,05.