Research Repository

Pengaruh Pengawasan Atasan Langsung Terhadap Disiplin Kerja Pegawai Di Kantor Camat Kecamatan Blang Pegayon Kabupaten Gayo Lues

Show simple item record

dc.contributor.author Bakri, Husni
dc.date.accessioned 2020-06-30T08:33:39Z
dc.date.available 2020-06-30T08:33:39Z
dc.date.issued 2017-04-07
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/4382
dc.description.abstract Pengertian tentang pengawasan sangat beragam dan banyak sekali pendapat para ahli yang mengemukakannya, namun demikian pada prinsipnya yang dikemukakan oleh para ahli adalah sama, yaitu merupakan tindakan membandingkan antara hasil dalam kenyataan (dassein) dengan hasil yang diinginkan (dassolen), yang dilakukan dalam rangka melakukan koreksi atas penyimpangan yang terjadi dalam kegiatan organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengawasan atasan langsung di Kantor Camat Blang Pegayon Kabupaten Gayo Lues. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat Pengawasan Atasan Langsung Terhadap Disiplin Kerja Pegawai di Kantor Camat Kecamatan Blang Pegayon Kabupaten Gayo Lues. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pengolahan data kuantitatif yaitu melalui penyebaran angket atau daftar pertanyaan dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai di Kantor Camat Kecamatan Blang Pegayon Kabupaten Gayo Lues, dengan jumlah pegawai 29 orang sekaligus menjadi responden dalam penelitian ini. Dari penelitian ini menunjukan bahwa hipotesis yang diajukan di terima kebenarannya bahwa sedangnya Pengaruh Pengawasan Atasan Langsung Terhadap Disiplin Kerja Pegawai Di Kantor Camat Kecamatan Blang Pegayon Kabupaten Gayo Lues, hal ini terbukti berdasarkan perhitungan dari kedua variabel dengan r hitung lebih besar dari r tabel yaitu rxy= 0,537 > 3,309 dengan n = 29 orang dengab taraf 5%. Kemudian tingkat korelasi antara variabel bebas (X) dengan variabel terikat (Y) berada pada tingkat interprestasi sedang yaitu antara 0,40-0,599. Untuk mengetahui singnipikan hubungan antara variabel bebas (X) dan variabel terikat (Y) adalah dengan mengunakan uji t adapun hasilnya 3,309 > 0,537 dimana t hitung lebih besar dari t tabel. Dengan demikian diperoleh hubungan yang signifikan antara kedua variabel. Dari hasil analisis determinasi diketahui 28,8% sedangkan sisanya sebesar 71,2% disebabkan adanya faktorfaktor lain yang mempengaruhi disiplin keja pegawai. Sedangkan hasil uji regresi liniear bahwa kenaikan variabel (X) dari 19 ke 29 akan memberikan pengaruh kepada variabel (Y) dengan peningkatan dari 3,407 ke 6,369 dengan persamaan garis regresinya (Y)= 3,307 + 6,369 (X). en_US
dc.title Pengaruh Pengawasan Atasan Langsung Terhadap Disiplin Kerja Pegawai Di Kantor Camat Kecamatan Blang Pegayon Kabupaten Gayo Lues en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account