Research Repository

Efektifitas Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Pada Siswa SMP PAB 2 Helvetia T.P 20182019

Show simple item record

dc.contributor.author Utari, Ratih Sri
dc.date.accessioned 2020-02-29T09:46:34Z
dc.date.available 2020-02-29T09:46:34Z
dc.date.issued 2019-08-20
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/416
dc.description.abstract Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah model pembelajaran Contextual Teaching and Learning efektif terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika pada siswa SMP PAB 2 Helvetia T.P 2018/2019 ?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah model pembelajaran Contextual Teaching and Learning efektif terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika pada siswa SMP PAB 2 Helvetia T.P 2018/2019. Jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen yang betul-betul (true experimental) dengan desain penelitian pretest-posttest control group design. Sampel dalam penelitian ialah kelas VIII 1 sebagai kelas kontrol dengan jumlah 32 siswa sebagai kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional dan kelas VIII 2 sebagai kelas eksperimen dengan jumlah 35 siswa sebagai kelas yang menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning. Instrumen penelitian yang digunakan ialah tes dalam bentuk uraian dan lembar observasi. Dari hasil penelitian, diperoleh nilai rata-rata pretest kelas eksperiman sebesar 41,696, sedangkan pada kelas kontrol nilai rata-rata pretest sebesar 37,793. Selain itu, diperoleh nilai rata-rata posttest pada kelas eksperimen yaitu sebesar 88,477 sedangkan pada kelas kontrol nilai rata-rata posttest sebesar 80,762. Berdasarkan hasil observasi, diperoleh persentase aktivitas belajar siswa menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning sebesar 81% yang termasuk dalam kategori aktif. Kemampuan guru dalam mengelola kegiatan pembelajaran menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning dalam kategori sangat baik dengan persentase sebesar 85%. Serta respon siswa terhadap pembelajaran menggunakan model pembelejaran Contextual Teaching and Learning juga positif dengan persentasenya sebesar 82%. Dari hasil uji gain, diperoleh hasil terhadap peningkatan kemampuan pemecahan masalah pada kelas eksperimen ialah sebesar 0,697 yang termasuk dalam kategori tinggi dan pada kelas kontrol sebesar 0,794 yang termasuk dalam kategori sedang. Berdasarkan perbedaan nilai indeks gain tersebut, dapat dijelaskan bahwa nilai indeks gain kelas eksperimen lebih besar dari kelas kontrol, yaitu 0,697>0,794. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran efektif terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika pada siswa SMP PAB 2 Helvetia T.P 2018/2019. en_US
dc.subject Efektifitas en_US
dc.subject Model Pembelajaran Contextual Teaching en_US
dc.title Efektifitas Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Pada Siswa SMP PAB 2 Helvetia T.P 20182019 en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account