Abstract:
Penelitian yang dilakukan penulis bertujuan untuk menguji dan menganalisis
pengaruh debt equity ratio, current ratio dan return on asset terhadap price to book
value, untuk menguji dan menganalisis pengaruh debt equity ratio dan current ratio
terhadap return on asset, untuk menguji dan menganalisis debt equity ratio terhadap
price to book value melalui return on asset dan untuk menguji dan menganalisis
pengaruh current ratio terhadap price to book value melalui return on asset pada
perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode
2019 – 2023. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan makanan dan
minuman yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2019-2023
sebanyak 24 perusahaan, dengan sampel penelitian sebanyak 40 sampel. Teknik
pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dokumentasi.
Teknik analisis yang dalam penelitian menggunakan SmartPLS (Partial Least
Square) mulai dari pengukuran model (outer model), struktur model (inner model)
dan pengujian hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh debt to
equity ratio terhadap terhadap price book value, ada pengaruh current ratio
terhadap terhadap price book value, ada pengaruh debt to equity ratio terhadap
terhadap return on asset, tidak ada pengaruh current ratio terhadap terhadap return
on asset, tidak ada pengaruh return on asset terhadap terhadap price book value,
tidak ada pengaruh debt to equity ratio terhadap price book value melalui return on
asset dan tidak ada pengaruh current ratio terhadap price book value melalui return
on asset pada perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek
Indonesia periode 2019 – 2023