dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis
aplikasi Accounting App “Akuntansi Excel” sebagai media pembelajaran untuk
meningkatkan motivasi belajar siswa kelas XI Ak 2 SMK YPK Medan; dan
mengetahui peningkatan motivasi belajar siswa kelas XI Ak 2 SMK YPK Medan
setelah menggunakan media pembelajaran Accounting App “Akuntansi Excel”.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan atau Research and
Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Pada tahap
Development, media aplikasi Accounting App “Akuntansi Excel” dinilai
kelayakannya oleh 2 ahli materi (guru), 1 ahli media, dan 25 orang siswa.
Pengukuran motivasi dilakukan terhadap 25 siswa kelas XI Ak 2 SMK YPK
Medan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian pengembangan ini adalah
melalui angket. Data yang diperoleh dari angket dianalisis secara deskriptif
kualitatif dan kuantitatif.
Hasil penelitian menunjukkan lima tahap dalam pembuatan Accounting App
“Akuntansi Excel” : 1) Analisis (Analysis), 2) Desain (Design) 3) Pengembangan
(Development), 4) Implementasi (Implementation), dan 5) Evaluasi (Evaluation).
Tingkat kelayakan Accounting App “Akuntansi Excel” sebagai media
pembelajaran berdasarkan penilaian: 1) Ahli Materi diperoleh rerata skor 3,50
yang termasuk dalam kategori Sangat Layak, 2) Ahli Media diperoleh rerata skor
2,95 yang termasuk dalam kategori Layak. Penilaian kelayakan media oleh siswa
diperoleh rerata skor 3,34 yang termasuk dalam kategori Layak. Dengan
demikian, Accounting App “Akuntansi excel” ini layak digunakan sebagai media
pembelajaran. Berdasarkan hasil peningkatan motivasi belajar dengan menghitung
skor masing- masing setiap aspek diperoleh sebelum pembelajaran siswa yang
termotivasi hanya 73% tetapi setelah dilakukan dengan menggunakan media
aplikasi Accounting App meningkat sebanyak 15% sehingga peningkatan motivasi
belajar siswa menjadi 88%. Dengan demikian, media aplikasi Accounting App
“Akuntansi Excel” efektif untuk meningkatkan motivasi belajar. |
en_US |