dc.description.abstract |
Perubahan iklim yang semakin signifikan menyebabkan variabilitas curah
hujan yang tinggi, sehingga memerlukan metode prediksi yang akurat untuk
perencanaan mitigasi bencana dan pengelolaansumber daya air. Penelitian ini
berguna untuk menganalisis prediksi curah hujan Kota Medan pada
menerapkan Fuzzy Time Series (FTS). Data curah hujan historis Kota Medan
selama periode tertentu dikumpulkan dan diproses untuk membangun model
FTS. Proses fuzzifikasi dilakukan untuk mengkonversi data numerik jadi nilai
fuzzy, kemudian hubungan time series diidentifikasi untuk memprediksi nilai
curah hujan berikutnya. Berdasar pada metode fuzzy time series Chen dengan
tahapan skala interval yang berbasis rata-rata, prediksi curahhujan untuk Kota
Medan menggunakan data dari periode Januari 2019 hingga Desember 2023
menunjukkan bahwa estimasi untuk bulan Januari 2024 adalah 386,7 mm. Dari
ujicoba yang dilakukan, jumlah sample terbaik yang digunakan dalam kasus
curah hujan di Kota Medan ialah sebanyak 60 data, yaitu dari periode Januari
2019 hinggaDesember 2023. |
en_US |