dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh E-WOM dan Price
terhadap Purchase Decision baik secara langsung maupun tidak
langsung yang di mediasi oleh Consumer Trust, pengaruh E-WOM dan
Price terhadap Consumer Trust, pengaruh Consumer Trust terhadap
Purchase Decision. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif.
Populasi dalam penelitian ini adalah semua konsumen Kopi Kenangan
di Cabang Medan Resort City. Penarikan sampel menggunakan rumus
Lemeshow dan diperoleh sampel sebesar 100 orang. Teknik analisis data
menggunakan alat analisis Partial Least Square (SmartPls) dengan
pendekatan kuantitatif melalui analisis uji outer model, inner model, dan
uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan E-WOM dan Price secara
langsung memiliki pengaruh signifikan terhadap Purchase Decision, E-
WOM memiliki pengaruh signifikan terhadap Consumer Trust, Price
memiliki pengaruh yang tidak signifikan terhadap Consumer Trust,
Consumer Trust berpengaruh tidak signifikan terhadap Purchase
Decision, E-WOM dan Price tidak memiliki pengaruh signifikan
terhadap Purchase Decision melalui Consumer Trust. Implikasi
penelitian ini diharapkan mampu meningkatkan Purchase Decision
pada Kopi Kenangan di Cabang Medan Resort City melalui penciptaan
E-WOM yang baik dan Price yang bersaing |
en_US |