Research Repository

PENGARUH INTENSITAS PENGGUNAAN TELEPON CERDAS DALAM MEMPENGARUHI PROKRASTINASI AKADEMIK DAN MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show simple item record

dc.contributor.author ZULKARNAIN, RIF’AT
dc.date.accessioned 2024-09-26T07:14:07Z
dc.date.available 2024-09-26T07:14:07Z
dc.date.issued 2024-07-19
dc.identifier.uri https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/25197
dc.description.abstract Latar Belakang : Indonesia merupakan negara dengan 190 juta lebih pengguna telepon cerdas. Hal tersebut membuat Indonesia menjadi negara urutan ke empat dunia dengan pengguna telepon cerdas terbesar setelah China, India dan Amerika Serikat. Mahasiswa cenderung menggunakan telepon cerdas dengan intensitas tinggi. Penggunaan telepon cerdas yang tinggi dapat menyebabkan kecanduan telepon cerdas. Kecanduan telepon cerdas ini akan mengganggu kegiatan sehari hari penggunanya karena akan muncul rasa ingin selalu menggunakan telepon cerdas, menyebabkan terjadinya prokrastinasi akademik dan terhambatnya motivasi belajar. Tujuan : menganalisis pengaruh dari intensitas penggunaan telepon cerdas terhadap perilaku prokrastinasi akademik dan motivasi belajar pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan metode cross-sectional, dengan sampel sebanyak 63 orang yang dibagi masing – masing 7 orang dari 9 fakultas yang ada di Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Teknik pengambilan sampel menggunakan prosedur probability sampling yaitu consecutive sampling. Seluruh sampel mengisi tiga kuesioner untuk mengukur intensitas penggunaan telepon cerdas, motivasi belajar dan prokrastinasi akademik. Data yang didapatkan akan dianalisis menggunakan teknik analisis univariat dan bivariat, selanjutnya untuk menguji hipotesis menggunakan uji spearman untuk menilai apakah terdapat pengaruh antara variabel independen dan dependen. Hasil : Hasil uji korelasi Spearman menunjukkan bahwa terdapat pengaruh intensitas penggunaan telepon cerdas terhadap prokrastinasi akademik pada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara dengan koefisien korelasi 0.790 (nilai p 0.001). Pengaruh intensitas penggunaan telepon cerdas terhadap motivasi belajar pada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara didapatkan hasil dengan koefisien korelasi -0.531 (nilai p 0.001) yang menunjukkan bahwa hubungan antar kedua variable dikategorikan kuat dan negatif. Kesimpulan : Tingginya intensitas penggunaan telepon cerdas akan meningkatkan prokrastinasi akademik, sebaliknya intensitas penggunaan telepon cerdas yang tinggi akan menurunkan motivasi belajar mahasiswa. en_US
dc.subject Telepon cerdas en_US
dc.subject Motivasi Belajar en_US
dc.subject Prokrastinasi Akademik en_US
dc.subject mahasiswa kedokteran en_US
dc.title PENGARUH INTENSITAS PENGGUNAAN TELEPON CERDAS DALAM MEMPENGARUHI PROKRASTINASI AKADEMIK DAN MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA en_US
dc.title.alternative RIF’AT ZULKARNAIN en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account