Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh teknologi informasi
terhadap kinerja keuangan. Dalam penelitian ini, peneliti mengkaji kinerja
keuangan pada PT Perkebunan Nusantara IV dengan menggunakan variabel
independen, yaitu teknologi informasi dan variabel dependen yaitu kinerja
keuangan. Populasi penelitian ini adalah Sebagian dari karyawan PT Perkebunan
Nusantara IV. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode
purposive sampling, dan memperoleh sampel sebanyak 40 responden. Metode
pengambilan data primer yang digunakan adalah metode kuesioner dengan
beberapa kriteria. Media yang digunakan untuk pengumpulan data yaitu dengan
menyebarkan kuesioner kepada kepala bagian,kepala sub bagian,asisten,staff, krani
subbag,dan karyawan yang dianggap memenuhi kriteria tertentu. Teknik analisis
data yang digunakan dalam penelitian ini adalah SEM-PLS. Hasil dari pengujian
hipotesis dalam penelitian ini menunjukkan bahwa teknologi informasi
berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan.