dc.description.abstract |
Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk melihat populasi serta keanekaragaman jenis capung
(Odonata spp.) di persawahan Desa Makmur. Pengambilan sampel capung
dilaksanakan pada lima stasiun dengan waktu pencarian dimulai pada pukul 07:00
Wib – 10:00 Wib. Sampel yang didapat akan dilakukan pengawetan kering
sebagai rujukan untuk mempermudah dalam pengidentifikasian. Jumlah sampel
capung yang didapat selama pelaksanaan penelitian berjumlah sepuluh jenis
dengan keseluruhan total sampel mencapai seratus tiga puluh tujuh capung yang
terdiri dari Ischnura Senegalensis, Ceriagrion Praetermissum, Ischnura Ramburi,
Agriocnemis femina, Ceriagrion auranicum Fraser, Orthetrum sabina, Pantala
flavescens, Servila crocothemis, Diplacodes trivialis, Acisoma panorpoides.
Analisis yang dipakai dalam penelitian adalah analisis keanekaragaman dan
kemerataan. Hasil dari analisis keanekaragaman menunjukkan nilai 1,94 yang
berarti keanekaragaman capung di persawahan Desa Makmur sedang dan total
kemerataan mencapai 0,84 yang berarti kemerataan sedang |
en_US |