Research Repository

ANALISIS SEMIOTIKA NILAI MORAL FILM PENDEK “PULANG” KARYA KAI DAN “PULANG” KARYA TOMBRO WIDODO

Show simple item record

dc.contributor.author TIA ANDINY, ROSHADY
dc.date.accessioned 2024-06-15T08:02:18Z
dc.date.available 2024-06-15T08:02:18Z
dc.date.issued 2024-05-22
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/23858
dc.description.abstract Film pendek merupakan film yang memiliki durasi singkat atau pendek, yaitu dibawah 60 menit. Selain sebagai hiburan, film pendek juga dapat memberikan informasi yang edukatif. Salah satu nilai yang terkandung dalam sebuah film pendek yaitu nilai moral. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai moral yang terdapat pada film pendek “PULANG” karya KAI dan “PULANG” karya Tombro Widodo. Fokus penelitian adalah untuk mengetahui nilai moral yang terkandung dalam film pendek “PULANG” karya KAI dan “PULANG” karya Tombro Widodo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis semiotika Charles Sanders Pierce. Pierce mengkategorikan teori segitiga makna yang terdiri dari tiga elemen utama yaitu tanda, objek dan interpretant. Teknik pengumpulan data melalui observasi dan dokumentasi berupa capture pada tiap adegan yang terkandung nilai moral. Peneliti melakukan analisis terhadap pemilihan gambar dan simbol yang berhubungan dengan nilai moral yang ada dalam film pendek “PULANG” karya KAI dan “PULANG” karya Tombro Widodo. Film “PULANG” karya KAI menggambarkan perjalanan emosional seorang anak yang merindukan kehadiran ayahnya, menonjolkan nilai – nilai seperti cinta keluarga, tanggung jawab dan kerinduan akan kebersamaan. Sementara itu, film pendek “PULANG” karya Tombro Widodo mengeksplorasi tema perjalanan pulang seorang anak kepada ibunya yang sudah tiada, menekankan pada nilai – nilai seperti bakti kepada orang tua dan penyesalan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua film pendek tersebut berhasil menunjukkan bahwa kedua film pendek tersebut berhasil menyampaikan nilai moral yang kuat melalui simbol – simbol visual dan naratif yang digunakan. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi pada kajian semiotika film serta memperkaya pemahaman tentang penyampaian nilai moral melalui media audiovisual. en_US
dc.subject Film Pendek “PULANG” en_US
dc.subject Nilai Moral, en_US
dc.subject Semiotika Charles Sanders Pierce en_US
dc.title ANALISIS SEMIOTIKA NILAI MORAL FILM PENDEK “PULANG” KARYA KAI DAN “PULANG” KARYA TOMBRO WIDODO en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account