Abstract:
Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan gaya bahasa yang terdapat dalam
iklan majalah Femina Edisi Desember 2020-Januari 2021. Data yang digunakan
dalam penelitian ini adalah seluruh isi teks dari iklan majalah Femina Edisi
Desember 2020-Januari 2021 yang berjumlah 98 halaman. Teknik analisis data
yang digunakan adalah dengan membaca majalah berulang-ulang sampai
memahami, mengumpulkan dan dengan cara menandai kata atau kalimat yang
berhubungan dengan masalah, setelah itu disdeskripsikan dan menarik
kesimpulan. Adapun hasil penelitian ini adalah gaya bahasa iklan di dalam
majalah Femina edisi tahun 2020-2021 terdapat lima belas makna gaya bahasa,
yaitu metafora, merominia, simile, personifikasi, sinekdok pars pro toto,
hiperbola, paradoks, klimaks, antiklimaks, repetisi, paralelisme, aliterasi, elipsis,
ironi, dan retoris.