Research Repository

PENGARUH PUSAT KEWIRAUSAHAAN INOVASI DAN INKUBATOR BISNIS (PUSKIIBI) TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA MAHASISWA PROGRAM STUDI MBS FAI UMSU

Show simple item record

dc.contributor.author RAHMAN, FACHRI
dc.date.accessioned 2023-11-24T01:08:49Z
dc.date.available 2023-11-24T01:08:49Z
dc.date.issued 2023-11-24
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/22709
dc.description.abstract Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh Pusat Kewirausahaan Inovasi dan Inkubator Bisnis (PUSKIIBI) terhadap minat berwirausaha mahasiswa program studi MBS FAI UMSU. Metodologi penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Sampel yang digunakan adalah mahasiswa program studi MBS FAI UMSU 2019/2023 sebanyak 78 orang dengan menggunakan teknik pengambilan teknik purposive random sampling. Uji prasyarat yang digunakan pada penelitian ini adalah uji validitas dan reliabilitas. Untuk variabel PUSKIIBI 8 item pernyataan dan untuk variabel minat berwirausaha 10 item pernyataan, semua item pernyataan valid dan sangat reliabel. Analisis data yang digunakan adalah uji regresi linear sederhana, uji determinasi R-Square (R2 ) dan uji parsial dengan ttest dengan bantuan SPSS Statistics 22. Berdasarkan perhitungan analisis regresi linear sederhana pada tabel coefficient, PUSKIIBI berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha. Hal ini dibuktikan dengan persamaan regresi linear sederhana yaitu Y = 22.351 + 0,595X dan signifikan 0,000 < 0,05. Dari uji R-Square sebesar 0,438 maka 43,8% variabel bebas (PUSKIIBI) mampu menjelaskan variabel terikat (minat berwirausaha), sisanya 56,2% dijelaskan oleh variabel lain diluar variabel yang digunakan dalam penelitian ini seperti pendapatan, lingkungan keluarga, teman, dan pendidikan kewirausahaan. Dan pada hasil uji t dengan thitung > ttabel (7,696 > 1,665). Dan berdasarkan nilai signifikan 0,000 < 0,05. Keputusannya adalah bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, yang artinya PUSKIIBI berpengaruh terhadap minat berwirausaha mahasiswa program studi MBS FAI UMSU. en_US
dc.subject PUSKIIBI, Minat, Wirausaha en_US
dc.title PENGARUH PUSAT KEWIRAUSAHAAN INOVASI DAN INKUBATOR BISNIS (PUSKIIBI) TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA MAHASISWA PROGRAM STUDI MBS FAI UMSU en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account