Research Repository

ANALISIS TINGKAT KESEJAHTERAAN PETANI BAWANG MERAH MENGGUNAKAN PENDEKATAN NILAI TUKAR PETANI DI DESA SIRUBE-RUBE KECAMATAN DOLOK PARDAMEAN KABUPATEN SIMALUNGUN

Show simple item record

dc.contributor.author NINDITA, RATIH AYU
dc.date.accessioned 2023-11-13T02:16:17Z
dc.date.available 2023-11-13T02:16:17Z
dc.date.issued 2023-11-13
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/21786
dc.description.abstract Penelitian ini berjudul “Analisis Tingkat Kesejahteraan Petani Bawang Merah Menggunakan Pendekatan Nilai Tukar Petani Di Desa Sirube-Rube Kecamatan Dolok Pardamean Kabupaten Simalungun”. Dibimbing oleh Ibu Ira Apriyanti, S.P., M.Sc. sebagai ketua komisi pembimbing dan Ibu Salsabila, S.P., M.P. sebagai anggota komisi pembimbing.. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis berapa besar nilai tukar petani dan berapa besar nilai tukar pendapatan rumah tangga petani bawang merah di Desa Sirube-Rube Kecamatan Dolok Pardamean Kabupaten Simalungun. Untuk itu dilakukan teknik pengumpulan data dengan cara melakukan kegiatan observasi lapangan, melakukan wawancara, dan juga melakukan dokumentasi untuk mendapatkan data yang sesungguhnya, agar dapat mengetahui apa tujuan dari penelitian tersebut. Daerah penelitian ditentukan dengan metode purposive (sengaja), Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah petani bawang merah Desa Sirube Rube Kecamatan Dolok Pardamean Kabupaten Simalungun. Metode penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian adalah metode sampel sensus, dimana keseluruhan populasi dalam penelitian dijadikan sebagai sampel penelitian. Pengumpulan data bersumber dari data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh melalui penyebaran kuesioner secara langsung kepada petani bawang merah yang menjadi responden penelitian. Data dianalisis dengan menggunakan rumus dari NTP dan NTPRP Hasil penelitian ini adalah nilai tukar petani bawang merah di Desa Sirube-rube adalah sebesar 47,15% dimana nilai ini lebih kecil dari 100% yang berarti petani mengalami penurunan dalam produktivitasnya dimana nilai yang diterima lebih rendah dibandingkan nilai yang harus dibayar. Selain itu, Nilai tukar pendapatan rumah tangga petani bawang merah di Desa Sirube-rube adalah sebesar 0,81% atau <1 yang berarti petani mengalami kondisi belum sejahtera. en_US
dc.subject Kesejahteraan en_US
dc.subject Petani en_US
dc.title ANALISIS TINGKAT KESEJAHTERAAN PETANI BAWANG MERAH MENGGUNAKAN PENDEKATAN NILAI TUKAR PETANI DI DESA SIRUBE-RUBE KECAMATAN DOLOK PARDAMEAN KABUPATEN SIMALUNGUN en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account