Research Repository

PENENTUAN TINGGI BADAN BERDASARKAN ESTIMASI PANJANG FEMUR DI KOTA MEDAN

Show simple item record

dc.contributor.author SHELLA, REMUQITA PUTRI
dc.date.accessioned 2023-09-21T01:06:28Z
dc.date.available 2023-09-21T01:06:28Z
dc.date.issued 2022-08-15
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/21413
dc.description.abstract Pendahuluan: Pemeriksaan identifikasi merupakan tindakan penting untuk mengetahui identitas seseorang, selain pada orang hidup, yang paling utama pada kasus korban yang telah meninggal atau menghilang. Proses identifikasi yang digunakan dalam bidang antropologi forensik yaitu dengan metode antropometri, dengan mengukur salah satu bagian tubuh dalam menentukan estimasi tinggi badan. Panjang ekstremitas inferior memiliki korelasi yang paling baik bagi tinggi badan manusia. Dalam hal ini, femur termasuk salah satu bagian tubuh yang umum digunakan dalam estimasi tinggi badan. Bagian Femur menjadi parameter terbaik karena segaris dengan struktur anatomis tubuh untuk penentuan tinggi badan yang berguna dalam konteks klinis. Metode: Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross-sectional design. Subjek penelitian sebanyak 113 orang mahasiswa FK UMSU stambuk 2019 yang terdiri dari laki-laki dan perempuan yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Hasil: Panjang femur memiliki nilai korelasi yang berkisar antara 0,382 hingga 0,534 (p 0,001). Persamaan regresi linier yang didapatkan menunjukkan Standard Error of the Estimate (SEE) yang berkisar antara 0,164 hingga 0,272 (p 0,001). Kesimpulan: Terdapat hubungan yang bermakna antara panjang femur terhadap tinggi badan dengan korelasi yang kuat sehingga tinggi badan dapat diperkirakan dengan mengukur panjang femur melalui persamaan regresi linier. en_US
dc.subject Panjang Femur en_US
dc.subject Tinggi badan en_US
dc.subject Persamaan regresi en_US
dc.subject Antropometri en_US
dc.title PENENTUAN TINGGI BADAN BERDASARKAN ESTIMASI PANJANG FEMUR DI KOTA MEDAN en_US
dc.title.alternative REMUQITA PUTRI SHELLA en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account