dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan kelompok tani
“Sepakat Tani” terhadap peningkatan pendapatan usaha tani jagung di Kelurahan
Tungguron, Kecamatan Binjai Timur dan mengetahui perbedaan pendapatan
sebelum masuk menjadi anggota kelompok tani dan sesudah menjadi anggota
kelompok tani. Terdapat 4 indikator yang terdapat pada penelitian ini yaitu kelas
belajar, wahana kerjasama, unit produksi, dan perbandingan pendapatan sebelum
dan sesudah bergabung menjadi anggota kelompok tani. Pada penelitian ini
menggunakan metode metode studi kasus (case study). Lokasi penelitian ini
ditetapkan secara purposive sampling (sengaja). Metode pengumpulan data
dilakukan dengan wawancara serta observasi langsung dan metode analisis data
penelitian ini dengan menggunakan skala likert, kemudian diinterpretasikan
dengan menggunakan indeks skor.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran kelompok tani “Sepakat Tani”
di Kelurahan Tunggurono dalam meningkatkan pendapatan ekonomi petani
jagung memiliki kategori yang sangat baik terhadap peranan kelompok tani
sebagai kelas belajar dan memiliki kategori yang baik terhadap peranan kelompok
tani sebagai wahana kerjasama dan unit produksi. Setelah bergabung menjadi
anggota kelompok tani, rata-rata pendapatan petani meningkat 100%, produksi
usaha meningkat sebesar 10%, dan biaya produksi menurun hingga 97,47%. |
en_US |