dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk mewujudkan akhlakul karimah pada siswa madrasah aliyah islamiyah sunggal menggunakan penerapan metode cerita bernuansa islami pada mata pelajaran akidah akhlak. Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan deskriptif kualitatif. yaitu peneliti survei langsung ke lapangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dam dokumentasi, analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis pengumpulan data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data dapat disimpulkan bahwa penerapan metode cerita bernuansa islami pada mata pelajaran akidah akhlak alam mewujudkan akhlakul karimah pada M.A Islamiyah Sunggal adalah: konsep penerapan metode cerita bernuansa islami pada mata pelajaran akidah akhlak menjadi metode yang tepat dan menarik dan menjadi alternatif pembelajaran untuk peserta didik. Peserta didik mendapatkan nilai yang bagus pada mata pelajaran akidah akhlak dan meningkat menjadi 80-90 serta meningkatnya kepribadian yang lebih baik dan kedisplinan mengalami perkembangan kearah yang jauh kebih baik. |
en_US |