Research Repository

PENGARUH PUPUK KANDANG SAPI DAN POC JIMMY HANTU (HORMON TANAMAN UNGGUL) TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN JAMBU MADU DELI (Syzygium aqueum)

Show simple item record

dc.contributor.author ATTARSACH, ALVINDIO
dc.date.accessioned 2022-10-06T08:08:57Z
dc.date.available 2022-10-06T08:08:57Z
dc.date.issued 2022-10-06
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/18695
dc.description.abstract Alvindio Attarsach, “Pengaruh Pupuk Kandang Sapi dan POC Jimmy Hantu (Hormon Tanaman Unggul) terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Jambu Madu Deli (Syzygium aqueum)” Dibimbing oleh : Assoc. Prof. Dr. Ir. Alridiwirsah, M.M. selaku ketua komisi pembimbing dan Hilda Julia, STP., M.Sc. selaku anggota komisi pembimbing. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari sampai Juni 2022 di Lahan Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara Jln. Tuar No. 65 Kecamatan Medan Amplas, pada ketinggian tempat ± 27 m dpl. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pengaplikasian pupuk kandang ternak sapi dan POC Jimmy Hantu (JH) terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman jambu madu Deli (Syzygium aqueum). Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok faktorial dengan 3 ulangan dan faktor perlakuan pupuk kandang sapi dengan taraf perlakuan S0 : 0 g /Polybag, S1 : 500 g /Polybag dan S2 : 1000 g /Polybag serta faktor POC Jimmy Hantu dengan taraf perlakuan H0 : 0 ml/liter, H1 : 2 ml/liter, H2 : 3 ml/liter dan H3 : 4 ml/liter. analisis data dilanjutkan dengan uji beda rataan pada faktor dan kombinasi yang berpengaruh berbeda nyata menurut uji Duncan’s Multiple Range Test (DMRT) pada taraf kepercayaan 5 %. Parameter yang diukur adalah tinggi tanaman, diameter batang, jumlah tunas, jumlah klorofil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi pupuk kandang mempengaruhi pertumbuhan dan produksi tanaman melalui parameter jumlah tunas dan jumlah klorofil. Aplikasi POC Jimmy Hantu (JH) mempengaruhi pertumbuhan dan produksi tanaman melalui parameter jumlah tunas 6 dan 14 MSAP serta jumlah klorofil umur 13 MSAP. Interaksi perlakuan aplikasi pupuk kandang sapi dan POC JH tidak memberikan hasil berbeda nyata terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman jambu madu deli pada seluruh parameter amatan. Aplikasi pupuk kandang sapi dan POC JH dan kombinasi antar perlakuan menunjukkan perkembangan produksi hasil tanaman yang tumbuh hanya terdapat pada taraf kombinasi perlakuan S0H1 (0 g/Polybag pupuk kandang sapi dan 2 ml/liter POC) dengan umur keluar bunga 4 MSAP, jumlah bunga 12 Kuntum, kadar gula 12 0Brix, bobot buah rataan 70 g/buah dan diameter buah 43,2 mm. en_US
dc.subject jambu madu Deli en_US
dc.subject Jimmy Hantu en_US
dc.title PENGARUH PUPUK KANDANG SAPI DAN POC JIMMY HANTU (HORMON TANAMAN UNGGUL) TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN JAMBU MADU DELI (Syzygium aqueum) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account