dc.description.abstract |
Penelitian ini dilakukan pada awal bulan September sampai akhir bulan
Oktober 2021. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis gambaran umum rantai
pasok usaha mikro kecil dan menengah pada usaha sapu lidi di daerah penelitian
menggunakan kerangka Food Supply Chain Networks (FSCN), untuk
menganalisis kinerja rantai pasok usaha mikro kecil dan menengah pada usaha
sapu lidi di daerah penelitian menggunakan metode Analytical Hierarchy Process
(AHP), farmer’s share, margin pemasaran, dan efisiensi pemasaran. Sampel
dalam penelitian ini adalah pemasok bahan baku dan pengusaha sapu lidi yang
terdiri dari 5 orang pemasok dan 30 orang pengusha sapu lidi. Lokasi penelitian
terletak di Desa Medan Senembah, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli
Serdang yang berjarak ± 22 km dari Kota Medan.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa secara umum,
rantai pasok usaha mikro kecil dan menengah pada usaha sapu lidi di daerah
penelitian ini adalah pemasok - pengusaha sapu lidi - pedagang pemasar -
konsumen. Secara bisnis rantai pasok usaha sapu lidi ini sudah menjalankan dua
proses bisnis yaitu procurement dan customer order. Kinerja rantai pasok di
daerah penelitian sudah cukup konsisten dengan nilai rasio konsistensi sebesar
0,083 dan sudah efisien dengan nilai 26,21. |
en_US |