dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Kepercayaan terhadap
Kualitas Pelayanan,Pengaruh pemahaman terhadap Kualitas Pelayanan dan
Pengaruh fasilitas terhadap Kualitas Pelayanan. Metode penelitian merupakan
cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu.
Berdasarkan hal tersebut terdapat empat kunci yang perlu diperhatikan yaitu, cara
ilmiah, data, tujuan dan kegunaan. Penelitian ini menggunakan jenis metode
penelitian kuantitatif. Pengambilan data dilakukan menggunakan kuesioner
dengan skala likert. Hasil penelitian (uji T) menunjukkan bahwa 0,007<0,05
artinya Kepercayaan berpengaruh signifikan terhadap Kualitas Pelayanan,
0,310>0,05 artinya Pemahaman tidak berpengaruh signifikan terhadap Kualitas
Pelayanan, 0,055=0,05 artinya Fasilitas berpengaruh negatif tetapi signifikan
terhadap kualitas pelayanan. Hasil (uji f) 5,265>2,70 artinya
Kepercayaan,Pemahaman,Fasilitas berpengaruh signifikan secara simultan
terhadap Kualitas Pelayanan. Hasil uji Koefisien Determinasi diperoleh R Square
sebesar 0,545. Hal ini menunjukkan bahwa Variabel terikat adalah sebesar
54,5% sedangkan 45,5% ipengaruhi oleh variabel lain yang belum diteliti dalam
penelitian ini. |
en_US |