dc.description.abstract |
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah
penerapan dan sejauh mana efektifitas dari system Host To Host yang digunakan
perusahaan sebagai alat pengendalian internal atas piutang pada PT. Pelabuhan
Indonesia I (Persero) Cabang Belawan International Container Terminal (BICT).
Dasar teori yang digunakan adalah Akuntansi Keuangan, Pengendalian Intern
Piutang, serta Unsur-Unsur Pengendalian Intern.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif,
yaitu dengan membandingkan unsur-unsur pengendalian piutang yang diterapkan
perusahaan dengan unsur-unsur pengendalian menurut teori yang ada. Dari hasil
kesimpulan, diketahui bahwa pengendalian internal piutang perusahaan telah
dilaksanakan, namun masih ada yang perlu dilakukan guna memaksimalkan
unsur-unsur pengendalian didalam perusahaan, oleh sebab itu perusahaan
mencoba mengaplikasikan system yang diberi nama system Host to Host dimana
nantinya system ini diharapkan dapat melakukan perbaikan pada unsur
pengendalian piutang didalam perusahaan. Untuk hasil yang didapatkan dengan
penerapan system ini, dalam hal lingkungan pengendalian di dalam perusahaan
cukup efektif, hal tersebut dapat dilihat dari kejelasan wewenang dan tanggung
jawab tiap-tiap pemegang suatu proses di dalam perusahaan berdasarkan struktur
organisasinya, untuk penaksiran resiko itu sendiri system ini dapat dikatakan
cukup baik, terlihat pada estimasi pencapaian penaksiran piutang pada
perusahaan, dalam hal informasi dan komunikasi system ini cukup dapat
diandalkan dikarenakan hasil yang didapat lebih cepat, tepat dan efisien serta
cukup transparan hasilnya dikarenakan data yang dihasilkan langsung didapat dari
system, dalam hal pemantauan system Host to Host ini sangat efektif dan efisien
dikarenakan segala aktivitas yang berkaitan dengan proses pemberian layanan jasa
Bongkar Muat dapat dikontrol dan dikendalikan, dan hal yang paling utama dari
sisi finansial, asset perusahaan dapat terjaga dan terkendali dengan cukup baik,
hal tersebut dapat dilihat dari pencapaian jumlah piutang yang telah terkendali
dengan cukup baik.
Hasil penelitian terdahulu dilakukan oleh Muhammad Fitriadi (2013)
dengan judul penelitian “Pembuatan Aplikasi Pengelolaan Data Sistem
Pembayaran SPP Host To Host di Universitas Syiah Kuala Berbasis Web Dengan
Menggunakan Java Servlet Dan MySQL”. Dan penelitian lain dilakukan oleh
Vebi Puput Kurniawan (2013) dengan judul penelitian “Pengendalian Internal
Piutang Usaha Pada PT. Pelabuhan Indonesia III Cabang Gresik”. |
en_US |