Research Repository

PENGARUH ORGANISASI SEKOLAH, MOTIVASI KERJAGURU, DAN STRATEGI PEMBELAJARAN TERHADAP EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DARING SISWA SMK DI KOTA BINJAI

Show simple item record

dc.contributor.author AMIPRIONO, SURYAMAN
dc.date.accessioned 2021-11-30T03:44:02Z
dc.date.available 2021-11-30T03:44:02Z
dc.date.issued 2021-08-31
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/16558
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh variabel varibel yang tengah dikaji, yaitu Organisasi Sekolah, Motivasi Kerja Guru, dan Strategi Pembelajaran terhadap Efektivitas Pembelajaran Daring Siswa SMK di Kota Binjai. Penelitian dilakukan pada SMK yang melaksanakan pembelajaran daring dengan menggunakan aplikasi tertentu, yaitu SMK Negeri 1 Binjai dan SMK Negeri 2 Binjai, dengan periode penelitian yaitu sejak Januari – Maret tahun 2021. Populasi penelitian yaitu seluruh tenaga pendidik, yaitu guru yang berstatus PNS dan Honorer di SMK Negeri 1 Binjai yang berjumlah 76 orang, dan di SMK Negeri 2 Binjai yang berjumlah 100 orang. Sehingga total populasi penelitian yaitu 176 orang. Sedangkan sampel penelitian berjumlah 64 orang. Instrument yang digunakan untuk memperoleh data dan informasi tentang obyek yang akan diteliti yaitu angket dengan pendekatan skala likert. Teknik analisis data yang digunakan yaitu Uji Asumsi Klasik dan Analisis Jalur (Path Analisys). Hasil analisis data penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh Organisai Sekolah terhadap Strategi Pembelajaran, dengan nilai t hitung: 3,877. Ada pengaruh Motivasi Kerja Guru terhadap Strategi Pembelajaran dengan nilai t hitung: 4,537. Nilai pengaruh variabel Organisasi Sekolah dan Motivasi Kerja Guru secara bersama-sama terhadap Strategi Pembelajaran sebesar 52,4%. Sementara itu variabel Organisasi Sekolah tidak berpengaruh langsung terhadap variabel Efektivitas Pembelajaran Daring, dengan nilai t hitung: -0,274. Ada pengaruh Motivasi Kerja Guru terhadap Efektivitas Pembelajaran Daring, dengan nilai t hitung: 3,837. Ada pengaruh Strategi Pembelajaran terhadap Efektivitas Pembelajaran Daring, dengan nilai t hitung: 2,678. Nilai pengaruh variabel Organisasi Sekolah, Motivasi Kerja Guru, dan Strategi Pembelajaran secara bersama-sama terhadap Efektivitas Pembelajaran Daring sebesar 50,9%. en_US
dc.subject Organisasi Sekolah en_US
dc.subject Motivasi Kerja Guru en_US
dc.subject Strategi Pembelajaran en_US
dc.subject dan Efektivitas Pembelajaran Daring en_US
dc.title PENGARUH ORGANISASI SEKOLAH, MOTIVASI KERJAGURU, DAN STRATEGI PEMBELAJARAN TERHADAP EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DARING SISWA SMK DI KOTA BINJAI en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account