Abstract:
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh hubungan karyawan,
peluang karir dan penghargaan terhadap retensi karyawan PT. Bank Syariah Indonesia Regional Office II Medan, Medan yang berjumlah 35 orang. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan metode sampel jenuh. Metode sampel jenuh adalah teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan menjadi sampel, teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regressi linier berganda, adapun hasil penelitian dalam penelitian ini adalah, Dalam penelitian ini Hubungan karyawan (X1) mempunyai nilai thitung (3.672) > ttabel (2.036) dan nilai signifikan 0,003 < 0,05. Dengan demikian dapat disimpulkan variabel Hubungan karyawan (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Retensi Karyawan Bank Syariah Indonesia pada α = 5%, Dalam penelitian ini variabel Penghargaan (X2) mempunyai nilai thitung (7.113) > ttabel (2.036dan nilai signifikan 0,000 < 0,05. Dengan demikian Dengan demikian dapat disimpulkan variabel Penghargaan (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Retensi Karyawan Bank Syariah Indonesia pada α = 5%, Dalam Penelitian ini variabel Peluang Karir (X3) mempunyai nilai thitung (2.690) > ttabel (2.036) dan nilai signifikan 0,011 < 0,05 Dengan demikian dapat disimpulkan variabel Peluang Karir (X3) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Retensi Karyawan Bank Syariah Indonesia pada α = 5%, Berdasarkan hasil uji Fhitung 39.098 > Ftabel 2.90 yaitu Ha diterima dan Ho ditolak. Untuk tingkat signifikansinya 0,000 < 0,05, menunjukkan bahwa variabel Peluang Karir, Penghargaan, Hubungan karyawan bersama sama mempengaruhi Retensi Karyawan Bank Syariah Indonesia