dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kinerja Lingkungan
Terhadap Nilai Perusahaan dan Kinerja Keuangan Pada Perusahaan Makanan dan
Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia . Jenis penelitian yang
digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan asosiatif. Dengan populasi
seluruh perusahaan yang Makanan dan Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek
Indonesia.Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik
purposive sampling yaitu penentuan sampel dengan menggunakan pertimbangan
tertentu sehingga didapat 10 perusahaan sebagai sampel. Teknik pengumpulan
data pada penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi dengan data sekunder
yang diperoleh dari perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di Bursa
Efek Indonesia. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan pendekatan
kuantitatif dengan menggunakan Path Analysis (Analisis jalur) dengan bantuan
Smart PLS ( Partial Least Square) versi 3 dengan metode dalam PLS yang terdiri
dari uji Analisis Auter Model, Analisis Inner Model, dan Uji Hipotesis. Hasil
Penelitian ini membuktikan bahwa Kinerja Lingkungan berpengaruh signifikan
terhadap Nilai Perusahaan, Kinerja Lingkungan berpengaruh signifikan terhadap
Kinerja Keuangan, Kinerja Keuangan berpengaruh signifikan terhadap Nilai
Perusahaan, Kinerja Lingkungan berpengaruh signifikan terhadap Nilai
Perusahaan melalui Kinerja Keuangan pada Perusahaan Makanan dan Minuman
Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. |
en_US |