Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh e-commerce dan
penggunaan sistem informasi akuntansi terhadap pengambilan keputusan
berwirausaha pada mahasiswa jurusan akuntansi fakultas ekonomi dan bisnis
Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Sampel terpilih sebanyak 100
responden dengan metode convience sampling. Data penelitian ini diperoleh dari
kuesioner (primer). Tehnik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah
uji asumsi klasik, regresi linier berganda, hipotesis dan uji determinasi.
Hasil analisis data dengan bantuan SPSS 26 menunjukan bahwa hasil uji
hipotesis secaara persial (t-test) e-commerce (X1) dan penggunaan sistem
informasi akuntansi (X2) berpengaruh terhadap pengambilan keputusan
berwirausaha (Y). Dan hasil uji hipotesis simultan (F-test) berdasarkan nilai
koefisien determinasi atau Adjusted R Aquare (R2) sebesar 0,293 atau 29,3%
membuktikan bahwa variabel e-commerce dan penggunaan sistem informasi
akuntansi seacra bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap
pengambilan keputusan berwirausaha.