Research Repository

Uji Beberapa Varietas dan Aplikasi Paclobutrazol (PBZ) Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Padi (Oryza sativa L.) Di Sela Tegakan Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.) Umur 9 Tahun

Show simple item record

dc.contributor.author Sitompul, Fadel Muhammad
dc.date.accessioned 2021-04-01T05:52:51Z
dc.date.available 2021-04-01T05:52:51Z
dc.date.issued 2021-03-15
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14987
dc.description.abstract Tujuan penelitian ini untuk mengetahui uji beberapa varietas dan aplikasi paclobutrazol terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman padi (Oryza sativaL.). Penelitian ini menggunakan Rancangan Petak Terpisah (RPT) Faktorial dengan 3 ulangan dan 2 faktor, faktor petak utamauji beberapa varietas (V) dengan 2 taraf yaitu V1 : Rindang I, V2 : Rindang II dan faktor anak petakaplikasi paclobutrazol (J) dengan 4 taraf yaitu J0: Kontrol, J1: 150 ppm, J2: 300 ppm, J3: 450ppm. Data hasil penelitian akan dianalisis pertama menggunakan Analysis of Varians (ANOVA) untuk melihat kedua faktor dan interaksinya. Dan apabila ada yang berbeda nyata dilanjutkan dengan uji beda rataan menurut Duncan’s Multiple Range Test (DMRT) terhadap taraf kepercayaan 5%. Parameter yang diukur adalah jumlah anakan produktif, luas daun bendera, panjang malai, klorofil daun bendera, jumlah bulir, bulir isi, bulir hampa, berat 1000 bulir dan produksi per plot. Hasil penelitian menunjukan bahwa uji beberapa varietas tidak mempengaruhi pertumbuhan dan produksi tanaman padi terhadap semua parameter pengamatan yang diukur. Aplikasi paclobutrazol mempengaruhi pertumbuhan dan produksi tanaman padi terhadap parameter jumlah anakan produktif dan berat 1000 bulir. Tidak ada interaksi antara uji beberapa varietas dan aplikasi paclobutrazol terhadap semua parameter pengamatan yang di ukur. en_US
dc.publisher UMSU en_US
dc.subject Varietas en_US
dc.subject Aplikasi Paclobutrazol (PBZ) en_US
dc.title Uji Beberapa Varietas dan Aplikasi Paclobutrazol (PBZ) Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Padi (Oryza sativa L.) Di Sela Tegakan Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.) Umur 9 Tahun en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account