Abstract:
Program Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) merupakan program dari upaya kementerian
pertanian untuk mensukseskan pencapaian target kedaulatan pangan. Dalam penelitian ini,
menggunakan analisis deskriptif untuk melihat sejauh mana petani mengetahui program
Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP), untuk melihat apakah petani mengetahui tujuan dan manfaat
dari program Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) dan sejauh mana perlindungan terhadap petani
melalui konsep Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) dengan melihat hasil kuesioner yang disebar
kepada petani. Dari hasil kuesioner terlihat petani mengetahui adanya program AUTP dan
mengetahui tujuan dan manfaat dari program tersebut.