Research Repository

Evaluasi Jarak Pandang Pada Alinyemen Vertikal Dan Alinyemen Horizontal Pada Tikungan Jalan Sei Rampah-Tebing Tinggi

Show simple item record

dc.contributor.author Sitompul, Randolf Flamonia
dc.date.accessioned 2020-11-19T07:37:06Z
dc.date.available 2020-11-19T07:37:06Z
dc.date.issued 2020-11-17
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/13852
dc.description.abstract Ruas Sei Rampah-Tebing Tinggi merupakan sistem jaringan jalan yang penting, yang menghubungkan suatu kabupaten dengan kabupaten lainnya. Untuk itu perencanaan geometrik yang baik meliputi jarak pandang yang aman bagi pengemudi agar dapat dengan aman dan cepat melakukan perjalanan sangat diperlukan guna menghemat biaya operasional kendaraan, waktu perjalanan, dan mengurangi tingkat kecelakaan pada jalan luar kota. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan jarak pandang pada ruas tersebut untuk dijadikan dasar menentukan kelayakan geometrik jalan luar kota. Pemilihan lokasi penelitian dilakukan pada daerah yang rawan kecelakaan dengan menggunakan theodolite sebagai alat bantu untuk pemetaan kondisi lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Alinemen vertikal pada seluruh lokasi yang ditinjau di Desa Firdaus KM 56 Kecamatan Sei Rampah dan Kecamatan Sei Bamban KM 71 tidak memenuhi syarat perencanaan geometrik sedangkan pada Alinemen Horizontal untuk lokasi Desa Pon KM 65 Kecamatan Sei Rampah dan Kecamatan Sei Bamban KM 71 pada tikungan pertama memenuhi syarat perencanaan geometrik. Untuk tikungan kedua pada Kecamatan Sei Bamban KM 71 tidak memenuhi syarat perencanaan. Untuk mengantisipasi perencanaan yang kurang baik yang dapat menyebabkan kecelakaan di ruas Sei Rampah-Tebing Tinggi tersebut perlu dibuat rambu pengurangan kecepatan dan untuk dikemudian hari perlu adanya evaluasi perencanaan geometrik untuk mendapatkan kondisi geometrik yang baik dan benar. en_US
dc.publisher UMSU en_US
dc.subject Kecepatan Rencana en_US
dc.subject Jarak Pandang en_US
dc.subject Alinyemen Vertikal en_US
dc.subject Alinyemen Horizontal en_US
dc.subject Elevasi Lengkung en_US
dc.title Evaluasi Jarak Pandang Pada Alinyemen Vertikal Dan Alinyemen Horizontal Pada Tikungan Jalan Sei Rampah-Tebing Tinggi en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account