Abstract:
Pembinaan sumber daya manusia diharapkan dapat menciptakan generasi
berdaya saing tinggi yang menjadi cikal bakal generasi muda yaitu anak-anak
yang diharapkan mampu berkonstribusi pada sumber daya manusia yang mampu
memenangkan persaingan global. Namun tidak semua anak bernasib baik. Hal
tersebut menjadi tanggung jawab pemerintah dan Panti Asuhan ikut serta
bertanggung jawab terhadap perlindungan anak fakir miskin. Anak mendapatkan
perlindungan disebabkan anak tidak mampu melanjutkan kehidupannya termasuk
anak yang tinggal di Yayasan Amal Dan Panti Asuhan Al Jam’Iyatul Washliyah.
Panti Asuhan tersebut Panti Asuhan yang ada di kota Medan yang membina anak
dengan berbagai latar belakang seperti anak fakir miskin dengan memberikan
pelayanan pendidikan formal dan pendidikan nonformal dalam membangun
keberhasilan anak. Berdasarkan uraian diatas, peneliti dapat merumuskan
masalah: Efektivitas pembinaan sumber daya manusia dalam membangun
keberhasilan anak studi pada Yayasan Amal Dan Panti Asuhan Al Jam’Iyatul
Washliyah. Rumusan masalah tersebut dibatasi dengan : Keberhasilan anak yang
bekerja sejak tahun 2010.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat
efektivitas pembinaan sumber daya manusia dalam membangun keberhasilan
anak di Yayasan Amal Sosial Dan Panti Asuhan Al Jam’Iyatul Washliyah.Peneli
tian ini adalah penelitian kualitatif yang temuannya tidak diperoleh melalui
statistik melainkan peneliti memakai tehnik pengumpulan data dan wawancara
mendalam. Informan sendiri disini adalah Pimpinan Panti Asuhan, tenaga
pengasuh anak dan 2 orang anak alumni.
Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa Panti Asuhan Al
Jam’Iyatul Washliyah telah berhasil menuntaskan anak asuh menjadi anak yang
berhasil dengan bukti sejumlah anak saat ini telah mengabdi ditengah-tengah
masyarakat sejak tahun 2010 sebagai pegawai Negeri sebanyak 2 orang, POLRI
sebanyak 1 orang dan guru agama sebanyak 1 orang. Dari hasil penelitian
peneliti mengambil simpulan, Efektivitas sumber daya manusia sudah berjalan
dengan baik lalu efektivitas program pendidikan formal maupun nonformal
berjalan dengan baik, hal ini terlihat dari adanya keberhasilan anak asuh alumni
yang bekerja sejak tahun 2010.