Research Repository

Analisis Tindak Tutur Dalam Acara “Nemokan” Perkawinan Adat Jawa di Daerah Pasar 7 Tembung Kabupaten Deli Serdang (Kajian Pragmatik).

Show simple item record

dc.contributor.author Mentari
dc.date.accessioned 2020-11-18T01:33:15Z
dc.date.available 2020-11-18T01:33:15Z
dc.date.issued 2017-10-20
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/12924
dc.description.abstract Perkawinan adat Jawa terdiri dari berbagai macam rentetan acara, diantaranya acara “Nemokan” merupakan kebiasaan adat yang dilakukan oleh masyarakat yang bersuku Jawa. Dalam acara adat ini, pesan atau percakapan yang dilakukan oleh pambiwara bila dikaji secara pragmatik terdapat jenis tindak tutur lokusi dan ilokusi yang masing-masingnya memiliki makna. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa saja yang termaksud jenis tindak tutur lokusi dan ilokusi dalam tuturan yang dipakai diacara “Nemokan” tersebut. Dalam acara “Nemokan” ini komunikasi berlangsung yang dilakukan oleh perias temanten putri dan perias temanten putra dengan pelaksanaan tersebut berlangsung di rumah pengantin putri. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah Pasar 7 Tembung dan subjek penelitiannya adalah masyarakat. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dari hasil analisis yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa dalam acara “Nemokan” Perkawinan Adat Jawa terdapat jenis tindak tutur lokusi dan ilokusi. Tuturan tersebut berjumlah 18 tuturan. Tindak tutur ilokusi terdiri dari 12 tuturan representatif, 4 tuturan direktif, 1 tuturan ekspresif, dan 1 tuturan deklaratif. Makna yang terkandung dalam acara “Nemokan” Perkawinan Adat Jawa mengungkapkan nilai leluhur pada masa dahulu yang sudah turun temurun dilakukan oleh nenek moyang anak cucu yang bersuku Jawa. en_US
dc.subject Tutur Dalam Acara “Nemokan” Perkawinan Adat Jawa en_US
dc.title Analisis Tindak Tutur Dalam Acara “Nemokan” Perkawinan Adat Jawa di Daerah Pasar 7 Tembung Kabupaten Deli Serdang (Kajian Pragmatik). en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account