Research Repository

Pengaruh Model Pembelajaran Listening Team terhadap Kemampuan Mengidentifikasi Unsur-unsur Instrinsik Teks Drama oleh Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Panai Hulu Kabupaten Labuhan Batu Tahun Pembelajaran 2017-2018.

Show simple item record

dc.contributor.author Nasution, Ahmad Muflih
dc.date.accessioned 2020-11-17T08:20:53Z
dc.date.available 2020-11-17T08:20:53Z
dc.date.issued 2017-03-20
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/12806
dc.description.abstract Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Listening Team terhadap kemampuan mengidentifikasi unsur-unsur intrinsik teks drama oleh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Panai Hulu Kabupaten Labuhan Batu tahun pembelajaran 2017-2018. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Panai Hulu Kabupaten Labuhan Batu yang berjumlah 120 siswa, sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII-1 dan VIII-2 dengan masing-masing kelas sampel berjumlah 40 siswa yang telah ditentukan sebelumnya menggunakan teknik random sampling. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen kuantitatif. Instrumen yang digunakan adalah postes berbentuk soal uraian pada materi mengidentifikasi unsur-unsur intrinsik teks drama. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh keterangan bahwa pada kelas eksperimen yang melakukan pembelajaran menggunakan model Listening Team memiliki rata-rata nilai sebesar 86,5195; varians 125,91; simpangan baku 11,22; dan normalitas L0 = 0,136 < Ltabel = 0,1401 yang berarti populasi berdistribusi normal. Sedangkan pada kelas kontrol yang melakukan pembelajaran menggunakan model ceramah memiliki rata-rata nilai sebesar 71,96; varians 76,22; simpangan baku 8,73; dan normalitas L0 = 0,121 < Ltabel = 0,1401 yang berarti populasi berdistribusi normal. Kedua kelas sampel dinyatakan homogen berdasarkan uji homogenitas Fhitung = 1,652 < Ftabel = 1,705. Sedangkan berdasarkan hasil uji hipotesis, diperoleh bahwa thitung = 4,578 > ttabel1,994. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Listening Team terhadap kemampuan mengidentifikasi unsur-unsur instrinsik teks drama oleh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Panai Hulu Kabupaten Labuhan Batu tahun pembelajaran 2017-2018. en_US
dc.subject Model Pembelajaran Listening Team en_US
dc.title Pengaruh Model Pembelajaran Listening Team terhadap Kemampuan Mengidentifikasi Unsur-unsur Instrinsik Teks Drama oleh Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Panai Hulu Kabupaten Labuhan Batu Tahun Pembelajaran 2017-2018. en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account