Research Repository

Analisis Keefektifan Belajar Matematika Menggunakan Model Pembelajaran The Learning Cell dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Matematika pada Siswa SMK Swasta Bandung-1 T.P 2016/2017

Show simple item record

dc.contributor.author Ritonga, Nurhalima
dc.date.accessioned 2020-11-17T08:12:44Z
dc.date.available 2020-11-17T08:12:44Z
dc.date.issued 2017-03
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/12783
dc.description.abstract Penelitian dilatarbelakangi oleh kurangnya keefektifan belajar siswa dalam pembelajaran matematika. Siswa lebih banyak pasif dalam proses pembelajaran matematika disebabkan guru hanya menyampaikan pembelajaran dengan metode ceramah, tidak cukup dengan diberikannya metode ceramah atau demostrasi yang dibekali dengan teori yang diajarkan tetapi siswa harus mengaplikasikan pemahaman tersebut kedalam praktek sehingga siswa lebih terampil dalam melakukan dan menguasai pelajaran matematika tersebut. Untuk itu dalam penelitian ini penulis memilih model yang dapat menciptakan keefektifan belajar matematika siswa yaitu model The Learning Cell. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana keefektifan belajar matematika siswa melalui model The Learning Cell pada Siswa SMK Swasta Bandung-1 T.P 2016/2017. Instrument penelitian ini melalui tes mengenai ketuntasan belajar, observasi mengenai aktivitas belajar siswa dan kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran serta angket mengenai respon siswa terhadap pembelajaran yang positif. Soal tes keefektifan belajar matematika siswa mengenai uraian bebas dan menjadi subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X AP T.P 2016/2017 yang berjumlah 18 siswa. Keefektifan belajar ditinjau dari ketuntasan belajar memperoleh persentase sebesar 84,44% dan berada pada kategori baik ditinjau dari aktivitas bealajar siswa memperoleh persentase sebesar 82,66% dan berada pada kategori aktif ditinjau dari kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran memperoleh persentase 81,52% dan berada pada kategori baik ditinjau dari respon siswa memperoleh persentase sebesar 86,47% berada pada kategori positif dan ditinjau dari motivasi balajar siswa memperoleh persentase 87,62% berada pada kategori positif. Karena dari kelima indikator keefektifan belajar matematika terpenuhi maka dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model The Learning Cell dapat menciptkan pembelajaran matematika menjadi efektif pada siswa SMK Swasta Bandung-1 T.P 2016/2017. en_US
dc.subject Keefektifan Belajar Matematika Siswa en_US
dc.subject The Learning Cell en_US
dc.title Analisis Keefektifan Belajar Matematika Menggunakan Model Pembelajaran The Learning Cell dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Matematika pada Siswa SMK Swasta Bandung-1 T.P 2016/2017 en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account