Research Repository

Upaya Meningkatkan Kemampuan Analisis Belajar Matematika Dengan Menggunakan Teknik Pembelajaran Peer Correction Pada Siswa SMA Muhammadiyah 5 LubukPakam T.P 2018/2019

Show simple item record

dc.contributor.author Arrad, Muhammad
dc.date.accessioned 2020-11-17T01:37:04Z
dc.date.available 2020-11-17T01:37:04Z
dc.date.issued 2019-10-11
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/12236
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada peningkatan kemampuan analisis belajar matematika siswa dengan menggunakan teknik pembelajaran peer correction pada pokok pembahasan jaraktitik, garis dan bidang bangun dan balok di kelas X A semester genap SMA Muhammadiyah 5 Lubuk Pakam T.P 2018/2019. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK).Teknik dan alat pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melalui tes dan lembar observasi. Untuk mengumpulkan data penelitian menggunakan tes uraian. Dan yang menjadi subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X A semester genap SMA Muhammadiyah 5 LubukPakam yang berjumlah 32 orang yang terdiridari 12 orang perempuandan 20 orang laki-laki padatahun pelajaran 2018/2019. Penelitian ini dilakukan dengan 3 siklus, yang setiap siklusnya mempunyai tahapan-tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Pada tes awal tingkat ketuntasan belajar siswa secara klasikal memperoleh 12,5% dimana proses pembelajaran tidak menggunakan Teknik Pembelajaran Peer Correction. Pada siklus I ketuntasan belajar siswa meningkat menjadi 34,375% dengan nilai rata-rata observasi sebesar 1,565625 yang tergolong kurang. Pada siklus II ketuntasan belajar siswa juga meningkat menjadi 59,375% dengan nilai rata-rata observasi pembelajaran sebesar 2,49375 yang tergolong cukup. Pada siklus III ketuntasan belajar juga meningkat menjadi 87,5% dengan nilai rata-rata observasi pembelajaran sebesar 3,021875 yang tergolong baik. Ternyata penggunaan Teknik Pembelajaran Peer Correction dapat meningkat kemampun analisis belajar matematika siswa dengan ditunjukkannya hasil peningkatan kemampuankemampuan analisis belajar matematika siswa dari tes awal, siklus I, siklus II dan siklus III. en_US
dc.subject Kemampuan Analisis Belajar Matematika en_US
dc.subject Teknik Pembelajaran Peer Correction en_US
dc.title Upaya Meningkatkan Kemampuan Analisis Belajar Matematika Dengan Menggunakan Teknik Pembelajaran Peer Correction Pada Siswa SMA Muhammadiyah 5 LubukPakam T.P 2018/2019 en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account