Abstract:
Perkembangan teknologi dan informasi sangatlah berkembang pesat pada
saat ini, menyebabkan beberapa industri menerapkan sistem alat untuk
meningkatkan dan mengetahui hasil produksi. Dalam proses penambah energi
listrik, masih banyak rumah atau perbengkelan yang menggunakan penambahan
atau peningkatan daya dari PLN agar mampu menyalurkan beban-beban yang
berlebih pada rumah tangga atau perbengkelan, sehingga untuk proses
penambahan daya dari PLN membutuhkan pengeluaran yang lebih untuk
menambah daya tersebut. Rancang bangun alat daya cadangan listrik pada rumah
tangga di buat dengan menggunakan jenis kapasitor dan kabel nikelin untuk
peningkatan star awal dan mengurangi lonjakan arus star pada beban yang
berlebih. Beban- beban yang berlebih pada rumah tangga akan dihubungkan pada
alat daya cadangan listrik yang dimana input alat penambah energi listrik
terhubung dengan mcb, mcb disini yang akan berperan sebagai sakelar untuk
pemutus arus jika terdapat beban lebih dan sebagai penentu berhasil atau tidak nya
pembuatan alat penambah energi listrik tersebut. Berdasarkan analisa yang telah
dilakukan, bahwa sistem daya cadangan listrik ini mampu mengangkat beban
yang melebihi kapasitas dari daya mcb 2A atau daya 450 watt.