Abstract:
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana Kesesuaian Materi Buku
Teks Pelajaran Bahasa Indonesia SMA Kelas X Kurikulum 2013 Revisi dengan
Standar Isi. Lokasi penelitian ini dilaksanakan di perpustakaan Universitas
Muhammadiyah Sumatera Utara. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
mengetahui (1) kesesuaian materi buku teks siswa pelajaran Bahasa Indonesia
SMA kelas X dari segi relevansi dengan standar isi Kurikulum 2013 revisi; (2)
kesesuaian materi buku teks siswa pelajaran Bahasa Indonesia SMA kelas X dari
segi konsistensi dengan standar isi Kurikulum 2013 revisi dan; (3) kesesuaian
materi buku teks siswa pelajaran Bahasa Indonesia SMA kelas X dari segi
kecukupan dengan standar isi Kurikulum 2013 revisi. Penelitian ini menggunakan
metode penelitian deskriptif. Berdasarkan hasil analisis dari buku ajar, dapat
disimpulkan bahwa: (1) Relevansi materi buku ajar bahasa Indonesia terhadap
Kompetensi Inti dan Kompetensi dasar yang terdapat dalam kurikulum 2013
sebesar 88,88% dan termasuk kriteria sangat relevan; (2) konsistensi materi buku
ajar bahasa Indonesia terhadap Kompetensi Inti dan Kompetensi dasar yang
terdapat dalam kurikulum 2013 sebesar 80,95% dan termasuk kriteria sangat
konsisten; (3) kecukupan materi buku ajar bahasa Indonesia terhadap Kompetensi
Inti dan Kompetensi dasar yang terdapat dalam kurikulum 2013 sebesar 79,01%
dan termasuk kriteria cukup