Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media realia terhadap
kemampuan menulis teks laporan hasil observasi oleh siswa kelas VII SMP
Muhammadiyah 8 Medan tahun pembelajaran 2017-2018. Populasi ini seluruh siswa kelas
VII berjumlah 89 siswa. Sampel penelitian adalah kelas VII B yang ditetapkan menjadi
kelas eksperimen 29 orang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode
eksperimen. Instrumen yang digunakan adalah tes menulis teks laporan hasil observasi .
Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa kemampuan menulis teks laporan hasil
observasi sebelum menggunakan media realia memperoleh nilai rata-rata 53,44. Sementara
kemampuan menulis teks laporan hasil observasi sesudah menggunakan media realia
memperoleh nilai rata-rata 75,68. Berdasarkan perhitungan uji-t diperoleh thitung= 23,77
kemudian dikonsultasikan dengan tabel t pada taraf signifikan 5% dengan dk = (N1 – 1) =
28 ternyata thitung yang diperoleh lebih besar dari ttabel yaitu 23,77 > 1,70 sehingga hipotesis
diterima. Dengan demikian, terdapat pengaruh media realia terhadap kemampuan menulis
teks laporan hasil observasi kelas VII SMP Muhammadiyah 8 Medan tahun pembelajaran
2017-2018.