Research Repository

Pengaruh Media Puzzle Gambar Terhadap Kemampuan Menyimak Teks Berita Oleh Siswa Kelas Vii Smp Tarbiyah Islamiyah Medan Tahun Pembelajaran 2017-2018

Show simple item record

dc.contributor.author Maulidiyah, Rizqi
dc.date.accessioned 2020-11-13T02:17:28Z
dc.date.available 2020-11-13T02:17:28Z
dc.date.issued 2018-04-05
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/10977
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui “Pengaruh Media Pembelajaran Puzzle Gambar terhadap Kemampuan Menyimak Berita oleh Siswa Kelas VII SMP Tarbiyah Islamiyah Tahun Pembelajaran 2017-2018”. Lokasi penelitian ini dilaksanakan di SMP Tarbiyah Islamiyah. Jumlah populasi penelitian ini adalah 70 siswa dan yang menjadi sampel dalam penelitian ini yaitu kelas VII-A (35 siswa) dan kelas VII-B (35 siswa). Berdasarkan pengambilan sampel maka ditentukan kelas VII-A yang berjumlah 35 siswa sebagai kelas yang menggunakan media pembelajaran Puzzle Gambar, sedangkan kelas VII-B yang berjumlah 35 siswa sebagai kelas yang tanpa menggunakan media Puzzle Gambar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Dalam penelitian ini menggunakan instrumen berupa tes pilihan berganda yaitu menyimak teks berita. Penelitian ini menggunakan uji “thitung”. Pengolahan data dan analisis data dilakukan dengan menggunakan rumus analisis tes. Yaitu untuk mengetahui berapa besar pengaruh media pembelajaran Puzzle Gambar terhadap kemampuan menyimak berita oleh siswa kelas VII SMP Tarbiyah Islamiyah. Setelah menghitung dan mengolah data dari penelitian yang dilakukan maka diperoleh nilai rata-rata dari kelas eksperimen dengan menggunakan media pembelajaran Puzlle Gambar adalah 79,71 termasuk dalam kategori baik. Sedangkan tanpa menggunakan media Puzzle Gambat nilai rata-rata yang diperoleh adalah 61,85 termasuk dalam kategori cukup. Hasil perhitungan uji hipotesis di atas diperoleh t thitung = 5,22 selanjutnya harga thitung ini dibandingkan dengan harga ttabel dengan taraf signifikan α = 0,05 dengan dk= n1+n2 – 2= atau 35+35-2=68, maka diperoleh ttabel =1,668. Dengan demikian, dapat diketahui bahwa thitung>ttabel yaitu 5,22>1,668 sehingga alternatif (Ha) pada penelitian ini terbukti kebenarannya diterima. Dapat disimpulkan terdapat Pengaruh signifikan media Pembelajaran terhadap Kemampuan Menyimak Berita oleh Siswa Kelas VII SMP Tarbiyah Islamiyah Tahun Pembelajaran 2017-2018. en_US
dc.subject Pengaruh Media Pembelajaran en_US
dc.subject Puzzle Gambar en_US
dc.subject Kemampuan Menyimak Berita en_US
dc.title Pengaruh Media Puzzle Gambar Terhadap Kemampuan Menyimak Teks Berita Oleh Siswa Kelas Vii Smp Tarbiyah Islamiyah Medan Tahun Pembelajaran 2017-2018 en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account