dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk : mengetahui Pengaruh Motivasi Menghindari Riba Terhadap Minat Mahasiswa-Mahasiswi Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI), Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) dalam menggunakan produk perbankan syariah. Untuk mengetahui Pengaruh Tingkat Literasi Keuangan Syariah Terhadap Minat Mahasiswa Mahasiswi Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI), Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) dalam menggunakan produk perbankan syariah. Untuk mengetahui seberapa besar Pengaruh Motivasi Menghindari Riba Dan Literasi Keuangan Syariah secara simultan terhadap minat mahasiswa-mahasiswi program studi Pendidikan Agama Islam (PAI), Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) dalam menggunakan produk perbankan syariah. Studi ini dilakukan pada mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam stambuk (2021-2022), Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) dengan menggunakan metode penelitian menggunakan analisis regresi linier berganda melalui perangkat lunak SPSS statistics 26. Dengan sampel 86 mahasiswa. Hasil uji parsial (t-test) menunjukkan bahwa Motivasi Menghindari Riba berpengaruh signifikan terhadap Minat Mahasiswa (thitung = 7,532 > ttabel = 1,988; Sig. = 0,000), demikian pula Tingkat Literasi Keuangan Syariah (thitung = 4,364 > ttabel = 1,988; Sig. = 0,000). Hasil uji simultan (F-test) menunjukkan bahwa kedua variabel independen secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap Minat Mahasiswa (Fhitung = 65,276; Sig. = 0,000). Temuan ini menunjukkan bahwa kombinasi antara motivasi religius untuk menghindari riba dan tingkat literasi keuangan syariah yang memadai menjadi determinan penting dalam meningkatkan minat mahasiswa terhadap produk perbankan syariah. Oleh karena itu, diperlukan sinergi antara lembaga pendidikan dan perbankan syariah untuk memperkuat kedua aspek tersebut melalui edukasi, sosialisasi, dan penyediaan informasi yang mudah diakses. |
en_US |