DSpace Repository

HUBUNGAN ANEMIA PADA IBU HAMIL TERHADAP KEJADIAN PERDARAHAN PASCA PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KAMBANG TAHUN 2023

Show simple item record

dc.contributor.author ANEISCA, ATIQAH SALSABILA
dc.date.accessioned 2024-04-04T02:35:04Z
dc.date.available 2024-04-04T02:35:04Z
dc.date.issued 2024-01-19
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/23606
dc.description.abstract Pendahuluan: Perdarahan pasca persalinan merupakan kondisi dimana ibu kehilangan darah > 500 mL setelah persalinan pervaginam atau lebih dari 1.000 ml setelah persalinan sesar. Salah satu faktor resiko terjadinya perdarahan pasca pesalinan adalah anemia dalam kehamilan. Anemia pada ibu hamil dapat menyebabkan perdarahan pasca persalinan karena kadar Hb yang kurang menyebabkan oksigen yang ikat juga berkurang. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan anemia pada ibu hamil terhadap kejadian perdarahan pasca persalinan di wilayah Puskesmas Kambang Sumatera Barat tahun 2023. Metode: Jenis penelitian ini adalah analitik observasional dengan rancangan cross sectional dengan jumlah sampel 237 responden, diambil dengan teknik total sampling. Pengambilan data menggunakan data rekam medik dan buku KIA yang melakukan persalinan pada Januari sampai dengan Juni 2023 di wilayah kerja Puskesmas Kambang. Analisis data pada penelitian ini menggunakan uji chi square. Hasil: Terdapat 227 ibu yang mengalami anemia dalam kehamilan dan dari 227 terdapat 120 orang diantaranya mengalami perdarahan pasca persalinan. Berdasarkan hasil uji statistik uji chi square diperoleh p=0,001 (p≤0,05) yang berarti bahwa ada hubungan yang signifikan hubungan anemia pada ibu hamil terhadap kejadian pendarahan pasca persalinan di Wilayah Puskesmas Kambang Sumatera Barat Tahun 2023. Kesimpulan: Ada hubungan anemia pada ibu hamil terhadap kejadian perdarahan pasca persalinan di wilayah kerja Puskesmas Kambang tahun 2023. en_US
dc.subject anemia pada ibu hamil en_US
dc.subject perdarahan pasca persalinan en_US
dc.title HUBUNGAN ANEMIA PADA IBU HAMIL TERHADAP KEJADIAN PERDARAHAN PASCA PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KAMBANG TAHUN 2023 en_US
dc.title.alternative ATIQAH SALSABILA ANEISCA en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Advanced Search

Browse

My Account