Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendapatan petani ubi kayu dan untuk mengetahui peran UMKM terhadap pendapatan petani ubi kayu di Desa Galang Suka. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil dan pembahasan penelitian, dapat disimpulkan bahwa rata-rata pendapatan petani ubi kayu di Desa Galang Suka dengan rata-rata produksi ubi kayu sebanyak 8.958,40 Kg adalah sebesar Rp. 13.017.288,23 per musim panen. Keberadaan UMKM telah berperan dalam membantu petani mengelola ubi kayu, menjalin kerjasama antara petani ubi kayu dengan UMKM di daerah lain dan menyalurkan hasil produksi petani ubi kayu. Jadi, dengan adanya peran UMKM, pendapatan petani ubi kayu di Desa Galang Suka sedikit meningkat. Dengan kata lain, UMKM kurang berperan terhadap pendapatan petani ubi kayu di Desa Galang Suka.